Business Plan and Marketing Plan

Setiap bulan Juli atau Agustus adalah masa memasuki persiapan untuk menyusun Business Plan bagi business hotel. Dilanjutkan Marketing Plan yang menyita perhatian Sales Leader.

Berikut ini bahasan tentang pengertian Marketing Plan dan Busines Plan sebelum menginjak tahun 2021. Tulisan ini baik dibaca bagi sales leader pemula.

Mengawali tahun berikutnya, kita harus membuat Business Plan. Demikian pula sama pentingnya menyusun Marketing Plan.

Membuat rencana sesuai target sangat penting guna mencapai goals. Tujuannya agar perusahaan terorganisir baik, juga membantu kita mengambil kebijakan yang baik.

Apa perbedaan Marketing Plan dengan Business Plan? Bagaimana keduanya menjadikan alat yang dapat menguntungkan?



Business Plan 

Business Plan adalah potret bisnis, selalu ditunjukan oleh kurva yang melengkung ke atas. Pemetaan bisnis hotel agar tumbuh berhasil. 

Dalam proses pembuatannya kita akan mencurahkan waktu dan energi guna menentukan strategi, menemukan target market, menjelaskan service dan produk hotel secara terperinci, mengurai operating hotel, menentukan rencana keuangan yang realistis dan lain sebagainya.

Business plan bermanfaat bagi kita agar tetap pada jalurnya, juga membantu calon investor memahami secara detail tentang hotel. Mengembangkan business plan perlu proses panjang.
 

Marketing Plan 

Concept 

Dalam kerangka business plan, kita menemukan bagian khusus untuk marketing plan.

Marketing plan disajikan agar fokus dalam memberikan pelayanan. Mengenalkan produk hotel kepada pelanggan. Pada bagian ini, tujuan kita menentukan siapa pembeli produk kita, menentukan goal dan marketing strategy, meneliti hotel competitors, menentukan marketing channel apa yang akan digunakan. 

In other words, how will your hotel stand out from your competitors and grab your clients attention? 





HOW A MARKETING PLAN AND A BUSINESS PLAN WORK TOGETHER 


Business plan harus menyertakan marketing plan. Keduanya berjalan sinergi. Manfaat dari kedua planning tersebut sebagai berikut : 

Increased Sales 


Business plan membantu mengidentifikasi tujuan hotel dan memberikan alur untuk diikuti. Marketing plan kemudian akan menuntun langkah nyata yang harus diambil yang akan membantu kita mencapai goal tersebut. 

Memiliki Business plan tanpa Marketing plan sama seperti memiliki tangga tanpa anak tangga. Sama halnya kita memiliki semua ide yang kita butuhkan tanpa cara yang jelas bagaimana menerapkannya. 

Menggunakan keduanya secara bersamaan akan membantu meningkatkan sales revenue karena secara konsisten melacak pertumbuhan, kemajuan dan membuat perubahan yang dianggap perlu. Jika keseluruhan tujuan bisnis berubah maka marketing plam juga dapat bergeser untuk menjaga penjualan tetap tinggi. 

Planning Realistic Projections 


Meskipun business plan mencakup proyeksi awal kita berdasarkan penelitian sebelumnya, marketing plan membiarkan kita menganalisa lebih akurat, menyelaraskan dengan proyeksi tersebut. 




Consistency 


Business plan akan mengurai tujuan jangka pendek dan jangka panjang. Marketing plan akan menjelaskan langkah-langkah kecil yang diperlukan setiap hari yang akan membantu kita secara konsisten memenuhi tujuan-tujuan tersebut secara masuk akal (daripada melakukan semuanya sekaligus sehingga tak ada daya tarik dan menjemukan)

Surpassing your competition 


Business plan membantu kita paham secara detail hotel competitors. Memberikan kita kesempatan untuk benar-benar mendidik diri sendiri tentang strategy apa yang telah dan belum berhasil dilakukan. Hal ini akan membuat kita focus pada usaha dan upaya extra marketing yang menghasilkan manfaat terbaik. 

Focus strategies 


Melalui business plan kita menetapkan strategy apa yang akan kita terapkan untuk mencapai tujuan bisnis, sementara marketing plan akan membantu kita focus pada laser strategies tersebut. Memiliki business plan yang dapat diakses akan memastikan bahwa strategy marketing tetap selaras dengan visi hotel yang lebih tinggi. 


A Functional master plan 


Memanfaatkan kedua planning secara bersamaan secara teratur dan terpimpin akan membantu kita membuat master plan yang akan terus menuntun cara kerja hotel. Kita harus mempertahankan kedua planning ini jika ingin terus memetik hasil dan manfaat untuk business yang lebih besar lagi. 

Langkah terbaik berikutnya,,,

Apa yang dibutuhkan untuk meng-goalkan kedua rencana ini? Ketika bisnis kita tumbuh dan berubah, demikian juga dalam hal kebutuhannya, membuat keduanya sangat penting bagi kita untuk menganalisa secara teratur. 

Business plan harus ditinjau setahun sekali. Tujuannya agar kita teliti pada setiap bagian, baik bagian yang tidak tercapai maupun rencana yang tidak selaras dengan visi hotel.

Apakah telah sesuai standar dan pedoman dari awal? Jika tidak, apakah kita perlu membuat perubahan dalam marketing plan atau dalam operasi hotel? 

Marketing plan harus ditinjau ulang setiap kuartal karena pertumbuhan ekonomi terus berubah. Maka  kita perlu cepat menyesuaikan teknik marketing terhadap situasi baru yang muncul. 

Selain itu, memeriksa planning secara teratur untuk melacak model marketing apa yang terbaik diterapkan dan terburuk. Melalui review secara teratur kita dapat mengidentifikasi pola dan menyesuaikan, merencanakan marketing di masa depan dengan melihat trend tersebut


Pada saat kita meninjau ulang planing ini, kita dapat mengubah seperlunya.




The perfect match 


Secara keseluruhan, bisnis yang memahami perbedaan antara marketing plan dan business plan, dan cara mereka bekerja beriringan lancar cenderung lebih berhasil. Jika kita tidak tahu cara membuat business plan atau marketing plan, ada beberapa template yang dapat diandalkan, tersedia secara online. 

Source: Joshua Lyons Marketing, LLC was established in 2015. Since that time they provided digital marketing services to business and professionals.



*all photos are own collection


"The best way to not feel hopeless is to get up and do something. Don't wait for good things happen to you. If you go out and make some good things happen, you will fill the world with hope, you will fill yourself with hope"


Related posts

Comments